Review Dan Harga Hyundai Sonata

Harga mobil sedan Hyundai Sonata adalah Rp 490.000.000. Mobil ini mengusung desain fluidic sculpture dimana terinspirasi dari air yang mengalir dan mampu memahar apapun yang dilewatinya. Mobil ini sendiri adalah generasi keenam dan memiliki desain yang cukup berani namun terlihat cukup anggun. Headlampnya nampak lebar dan juga meruncing, Grille juga tampak cukup lebar dan besar dan terlihat garis – garis tegas di bodinya yang begitu dinamis.

Hyundai Sonata ini sendiri tampak landai seperti coupe. Bentul lampu belakang yang menggunakan LED nampak tertata cukup rapi yang nampak cukup indah. Tak cukup disana, Hyundai Sonata memiliki rumah spion yang manis dan menambah kesan mewah mobil.

Hyundai Sonata ini memiki dimensi yang lebih pendek bila dibandingkan dengan mobil rivalnya seperti Camry maupun Honda Accord. Hyundai Sonata ini memiliki panjang yang paling pendek dibanding kedua rival terdekatnya itu, yaitu 4820 mm. Ini tentu akan berpengaruh pada interior Hyundai Sonata, namun nampaknya interior Hyundai lebih kompak.

Harga Hyundai Sonata

Desain Hyundai Sonata ini sendiri dibuat sedemikian rupa untuk menyatukan dengan desain eksteriornya. Kami melihat bahwa desain yang diberikan Hyundai Sonata cukup dinamis. Hyundai Sonata memberikan semacam konsol di tengah yang seolah memisahkan kabin depan dan belakang yang mampu memberikan privasi untuk masing – masing ruang kabinnya. Penumpang dikabin belakang akan menemukan legroom dan headroom yang terasa sangat lega.

Dengan harga yang dibandrol sekitar 450 juta rupiha, cukup lumrah jika menggunakan jok kulit. Namun bahan empuk atau padded yang diberikan dibagian dashboard dan sebagian door trim mampu mengejutkan kami. Material ini mampu menambah interior mobil ini menjadi seperti mobil mewah.

Interior Hyundai Sonata

Namun Hyundai Sonata yang menggunakan interior berwarna hitam, membuat kabin menjadi nampak suram. Namun hal ini juga kembali lagi pada selera masing – masing penggunanya. Kursi di pihak pengemudi mendapatkan fitur pengaturan elektrik yang cukup lengkap namun ini tak bisa didapatkan di kursi penumpang lainnya.

Hyundai Sonata ini menggunakan fitur paddle shift untu pemindah gigi secara manual. Mobil ini menggunakan mesin Theta II yang memiliki kapsitas hingga 2,4 lite. Mesin sebesar ini mampu menghasilkan tenaga hingga 178 tenaga kuda dan torsi hingga 228 Nm. Mobil ini juga menggunakan sistem dengan 6 percepatan dan performa yang cukup bisa diandalkan. 

Perpindahan dari Hyundai Sonata memiliki perpindahan gigi yang cukup depat dan akurat. Mesinnya terdengar sedikit berisik saat posisi idle, namun saat melaju suara berisik tersebut bisa berkurang dengan baik.

Kami merasa cukup percaya diri saat melakukan manuver dengan mobil ini karena handlingnya begitu baik. namun cukup disayangkan mobil kelas premium ini masih menggunakan power steering dengan model hidraulis. Sekarang ini hampir semua mobil baru sudah menggunakan poer steering model elektrik. Model hidraulis ini sebenarnya cukup membebani mesin mobil.

Suspensi bagian depan Hyundai Sonata menggunakan suspensi MACPherson yang mampu memberikan pengendalian yang baik dan membuat penumpang depan merasa nyaman. Sedang untuk suspensi belakang, mobil ini menggunakan model multi-link. Kami sangat mengapresiasi kemampuan Hyundai Sonata untuk meredam suara dari ban. Harga terbaru Hyundai Sonata dan tipe lainnya bisa anda lihat pada halaman harga mobil Hyundai.

Spesifikasi Hyundai Sonata
Engine Label: 2.4 Theta MPi D-CVVT
Displacement (cc): 2,359
Max. Power (ps / rpm): 178 / 6000
Max. Torque (kg·m / rpm): 19.8 / 4,800
Number of Cylinders: 4
Valves of Cylinder: 16
Transmission Type: 6 Speed Shiftronic w/ paddle shift
Fuel Type: Gasoline
Fuel Tank Capacity (litre): 70
Front Tires: 215/60R17
Rear Tires: 215/60R17


thumbnail
Judul: Review Dan Harga Hyundai Sonata
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh

Artikel Terkait Harga Hyundai, Hyundai, Review Hyundai, Sedan :

 
Copyright © 2013. About - Sitemap - Contact - Privacy
Powered by Blogger