Harga KIA Optima adalah Rp 499,000,000. Optima yang merupakan mobil mewah terjangkau dari KIA dengan fitur melimpah. Ketika pertama kali melihat ini, kami merasa mobil ini sangat cantik. Ia menawarkan fitur mewah dengan harga lebih terjangkau dibanding lawan – lawannya.
Ia dipandang sebagai kuda hitam di pangsa pasar sedan di Indonesia. Kehadirannya banyak dilirik para kalangan menengah atas yang membutuhkan tunggangan mewah untuk menunjukkan kedudukannya diantara kalangan pebisnis atau profesional lainnya. Beruntung kita bisa menguji mobil sedan premium KIA optima ini.
Desain eksterior memang sungguh mengguda. Banyak sekali kesan tajam untuk menggambarkan ketegasan mobil ini. Tampang mewah memang sudah menjadi keharusan mobil ini. Aroma mobil KIA masih terasa dibagian depannya dengan pemberian grill tiger nose. Ia menggunakan lampu DRL yang dikombinasi dengan fog lamp. Setiap fog lamp sendiri memiliki 4 unit LED yang disusun dibagian bumper depannya sehingga terlihat mewah dan sporty.
Aura mewah semakin terasa jika beralih ke kabin, tak terasa kami ingin segera memiliki mobil ini jika ada uang cukup untuk membelinya. Ada atap panoramic di bagian kabin belakang serta sunroof di kabin depan. Fitur ini akan membuat kesan mewah semakin menyelimuti dikabin depan dan belakangnya.
Di interiornya anda akan menemukan berbagai fitur seperti AC dual zone, tombol Start / stop, ventilasi udara belakang, Auto defongging system dan juga cruise control. Bagian kemudi dibekali dengan banyak tombol seperti Cruise control, audio control, mode drive, penerima telepon, tirp meter atau MID hingga pengatur untuk tingkat pencahayaan di speedometer.
Fitur mewah kian terasa dari sistem pengaman di KIA Optima. Tak usah repot memaukkan kunci kelubang kunci, karena kunci hanya perlu didekatkan dengan mobil dan cukup menekan tombol berwarna hitam di dekat gagang pintu KIA Optima.
Cukup menekan tombol start / stop untuk menyalakan dan menghidupkan mobil. Mobil ini bahkan akan memundurkan kursi secara otomatis saat mobil dimatikan agar mudah saat akan keluar mobil. Saat mobil di start kembali, maka kursi akan maju kembali sesuai dengan pengaturan sebelumnya.
Suasana eksekutif semakin terasa jika kita beralih ke kabin belakang. Suasana senyap dan tidak akan terganggu akan keadaan yang terjadi diluar sana. Desain pintu yang meninggi membuat anda larut akan suasana nyaman di kabin belakang. Ini pas sekali ketika anda ingin membicarakan bisnis dengan kolega anda di mobil atau mengerjakan perkerjaan dengan laptop.
KIA Optima ini dibekali dengan mesin berkonfigurasi 4 silinder segaris Theta II. Ia memiliki mesin yang berkapasitasa 2359cc yang mampu menghasilkan tenaga 180dk di putaran 6000rpm dan mampu menghasilkan torsi 231Nm di putaran 4300rpm. Mesinnya sangat halus dan enak didengar sehingga tak masuk ke dalam kabin.
Akselerasi mobil ini sangat cepat dimana kami menggunakan transmisi otomatis 6-speed. Mobil ini mampu berlari dari 0 – 100 km/jam hanya dengan waktu 9,5 detik. Dari Review KIA Optima ini juga kami melihat bahwa predikat “kuda hitam” memang pantas untuk mobil ini. Fasilitas mewah ini bahkan hanya didapat dengan harga mobil KIA Optima sebesar 499 jutaan OTR Jakarta. Mobil merk Jepang di kelas yang sama bisa menembus harga jauh diatas 500 juta, terlebih jika anda membeli brand dari Eropa.
Spesifikasi KIA Optima
Displacement (cc): 2,359
Max. Power (ps / kW): 180 / 132
Max. Torque (kg·m / Nm): 23.6 / 231
0 - 100 kph (sec.): 9.5
60 - 100 kph (sec.): 5.4
Overall length: 4,845
Overall width: 1,830
Overall height: 1,455
Judul: Review Dan Harga KIA Optima
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh 6:02 AM
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh 6:02 AM