Review Dan Harga Chevrolet Aveo

Harga Chevrolet Aveo adalah Rp 189.900.000 (MT) dan Rp 204.800.000 (AT). Ini adalah mobil terbaru Chevrolet yang baru diluncurkan sekitar awal tahun ini. Mobil hatchback ini terlihat cukup berbeda dengan mobil Aveo facelift di generasi sebelumnya.

Lampu depan Aveo kali ini terlihat tak biasa. Mungkin terispirasi dari lampu BMW dengan menggunakan lampu depan model Twin-circular, yang membuat generasi baru ini berbeda dengan generasi sebelumnya. Bentuk head lamp dari Chevrolet Aveo juga seolah terinspirasi oleh bentuk head lamp dari mobil – mobil retro. Tak bisa dipungkiri bahwa berkat desain baru ini membuat mobil Chevrolet Aveo terlihat lebih agresif.

Perubahan desain pada Chevrolet Aveo berbaru kali ini juga nampak pada sentuhan handle pintu di bagian belakang. Door handle dari Chevrolet Aveo terlihat begitu sejajar dengan pilar C, yang membuat penumpang belakang harus mengubah kebiasaan mereka dalam membuka pintu mobil. Tampilan Chevrolet Aveo juga terlihat tampak rapih dan bersih yang membuat mobil ini tampak seperti mobil hatchback GT 2 pintu.

Harga Chevrolet Aveo

Perbaikan kian terasa saat masuk ke kabin Chevrolet Aveo. Aveo juga menampilkan konsep dual cockpit yang sering menjadi ciri khas dari mobil yang berlambang bowtie ini. Interior yang dimiliki Aveo kian mendukung tampilan agresif yang ada di bagian eksterior. Cluster instrumen mobil ini dibuat layaknya speedo meter di sepeda motor sehingga nampak menarik, namun material plastik yang ada didalamnya membuatnya terlihat biasa. Indikator putaran mesin pada spark masih menggunakan jarum analog yang lebih mmudah dibaca ketimbang milik Spark yang menggunakan digital.

Desain dari kabin Chevrolet Aveo terasa cukup rapi dan menyenangkan meski bukan yang terbaik dikelasnya. Aveo memiliki kisi AC yang berbentuk layaknya baling – baling di pesawat terbang. Hal membuat kami cukup mengapresiasinya adalah fitur multimedia yang ada di layar monitornya. Disini juga terdapat fitur seperti GPS yang menurut kami sangat berfungsi dengan baik untuk kawasan Jakarta. Layar inipun juga memiliki fungsi seperti menampilkan gambaran dari kamera parkir serta DVD.

Interior Chevrolet Aveo

Chevrolet Aveo menggunakan mesin bensin yang berkapasitas 1,4 liter. Mesin Aveo ini mampu menghasilkan tenaga hingga 100 hp. Aveo juga menggunakan sistem transmisi dengan 6 percepatan otomatis. Sedang untuk torsi maksimal, Chevrolet Aveo mampu mencapai 130 Nm di putaran sekitar 4002 rpm. Untuk mengatasi masalah ini, Chevrolet lebih memilih untuk menggunakan rasio gigi rendah dan lebar.

Suspensi Chevrolet Aveo mampu berekerja dengan baik dan juga mampu meredam goncangan permukaan jalan yang kurang rata. Handling Chevrolet Aveo juga terasa sudah cukup baik dikelasnya. Bobot dari kemudi terasa pas dan sejalan dengan kecepatannya.

Hal yang perlu diperhatikan lainnya dari review dan harga Chevrolet Aveo ini adalah ground clearance yang begitu rendah, yakni 130mm. Selain itu, Aveo juga meraih angka konsumsi BBM yang cukup irit, yakni 12km per liternya dijalan yang padat dan sering berhenti ditengah jalan.

Spesifikasi Chevrolet Aveo


thumbnail
Judul: Review Dan Harga Chevrolet Aveo
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh

Artikel Terkait Chevrolet, City Car, Harga Chevrolet, Review Chevrolet :

 
Copyright © 2013. About - Sitemap - Contact - Privacy
Powered by Blogger